News>Detail

Kiriman Barang dari RI ke Eropa Membludak Jelang Idul Adha

07 Sep 2023

Jakarta - Hari Raya Idul Adha merupakan perayaan besar bagi umat muslim di seluruh penjuru dunia. Hari Raya Qurban ini dijadikan momen untuk menumbuhkan rasa sayang terhadap sesama. Dalam syariat Islam, biasanya umat muslim yang dikaruniai kemampuan akan menyembelih hewan Kurban mereka seperti Kambing, Sapi, dan Kerbau yang nantinya akan dibagikan kepada masyarakat.
Perayaan Hari Raya Qurban juga diwarnai dengan tradisi unik di berbagai belahan dunia.

Tidak hanya di Indonesia saja, berbagai negara dengan penduduk muslim pun punya tradisi yang bervariasi, terutama soal makanan dan kue yang menjadi pelengkap di momen hari raya qurban.

Selain itu, hari raya qurban juga dijadikan momen untuk berkumpul bersama keluarga untuk saling memaafkan, makan bersama, dan memberikan hadiah kepada orang yang kita sayangi. 

Namun bagaimana dengan WNI yang jauh dari kampung halaman dan keluarga?

Mereka tidak dapat merasakan kehangatan kumpul dan makan bersama di momen Idul Adha in dengan keluarganya, pastinya akan terasa sedih sekali, bukan?

Kali ini para WNI punya cara yang berbeda untuk mengobati rasa sedihnya sebelum hari raya qurban.Para WNI yang di luar negeri meminta agar dikirimkan makanan, seperti kue kering yang biasanya menjadi pelengkap di momen hari raya qurban.

Dengan banyaknya permintaan kiriman barang dari Indonesia, membuat para layanan pengiriman banjir orderan, Salah satunya yaitu Master Bagasi. Tercatat sudah hampir 5 ton lebih paket barang siap kirim keluar negeri.

Angka yang cukup tinggi, mengingat dari hari raya qurban tahun lalu. Pengiriman barang paling banyak menuju UK dan negara Eropa lainnya, hal tersebut membuat para pekerja di Master Bagasi menambah waktu jam kerja (lembur).

"Alhamdulillah Hari Raya Qurban emang membawa keberkahan untuk kita semua. Setiap hari paket barang pengiriman terus bertambah. Ini dikarenakan dengan layanan pengiriman kita yang terjangkau murah, cepat, dan aman. jadi mereka lebih memilih pengiriman barangnya di kita," kata Executive VP master bagasi, Raihan Nurwulan.

Di prediksi paket barang akan terus bertambah sampai H-7 hari Raya Qurban, master bagasi sudah mempersiapkan hal tersebut dengan cara membuka lowongan untuk para freelance yang mau menambah penghasilan.

Sejauh ini terhitung ada 10 orang new-freelance yang membantu khususnya pada unit Purchase & Warehouse (packing).
"Kita akan tambah lagi personil para freelancer untuk membantu kita melayani paket yang luar biasa membludak," tutur Chief Executive Officer master bagasi, Amir Hamzah.

Jadi master bagasi sudah punya solusi untuk mengatasi ratusan paket yang membludak, master bagasi menjamin paket kiriman sampai tepat waktu.

© 2025 PT Master Bagasi Indonesia. All Rights Preserved.